Apa Itu Extend di AutoCAD
Extend merupakan perintah yang digunakan untuk memperpanjang objek garis di dalam program AutoCAD, Cara melakukan Extend dapat dilakukan dengan mudah jika dipelajari dengan benar.
Perintah extend sendiri termasuk kategori perintah yang terdapat pada panel modify seperti perintah trim, copy, dan lainnya yang ada di dalam tabs Home.
Terdapat dua cara yang dapat dilakukan untuk memperpanjang objek pada AutoCAD yaitu dengan menggunakan perintah Extend dan juga perintah Stretch.
Perintah Extend dapat digunakan untuk memperpanjang objek seperti garis, persegi, maupun lingkaran. Extend merupakan kebalikan dari perintah trim yang digunakan untuk memotong objek gambar pada AutoCAD
Penggunaan Extend biasanya dilakukan seperti ketika ingin menyambung garis atau melanjutkan garis pada suatu sudut yang belum menyatu sehingga menjadi sudut sempurna.
Cara kerja extend dilakukan dengan memanjangkan garis atau menyambungnya sehingga bertemu pada batas akhir permukaan objek yang di tuju.
Langkah Penggunaan Perintah Extend
Cara Pertama
- klik ikon Extend pada panel Modify.
- Seleksi objek yang ingin di Extend serta objek tujuannya, atau
- Tekan tombol enter dua kali untuk melakukan seleksi pada seluruh objek gambar masuk ke dalam operasi perintah extend, opsi ini lebih mudah digunakan.
- Lalu klik pada objek garis yang ingin di panjangkan.
- Objek akan otomatis tersambung.
Cara Kedua
- Ketik EXT pada Command Line AutoCAD.
- Seleksi objek yang ingin di extend serta objek tujuannya, atau
- Tekan tombol enter dua kali untuk melakukan seleksi seluruh objek gambar masuk ke dalam operasi perintah extend opsi ini lebih mudah digunakan.
- lalu klik pada objek garis yang ingin di panjangkan.
- Objek akan otomatis tersambung.
Opsi Pengaturan Pada Perintah Extend
Fence
Langkah Penggunaan :
- klik ikon Extend pada panel Modify.
- Seleksi objek yang ingin di sambung serta objek pertemuannya
- Klik enter dua kali, jika ingin memilih seluruh objek gambar masuk ke dalam operasi extend. opsi ini lebih mudah digunakan
- lalu ketik F (Fence) pada kolom command line. Enter
- Kemudian buat area pada objek yang ingin di extend. enter
- Objek akan otomatis tersambung.
Crossing
- klik ikon Extend pada panel Modify.
- Klik enter dua kali jika ingin melakukan seleksi pada seluruh objek gambar masuk ke dalam operasi extend. opsi ini lebih mudah digunakan.
- lalu ketik C (Crossing) pada kolom command line. Enter
- Lalu seleksi pada objek gambar yang sudah bersilang untuk dilakukan extend. Enter
- Objek akan otomatis tersambung.